Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search
Journal : Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan

PENGARUH SUPERVISI PENGAWAS DAN KEPALA SEKOLAH TERHADAP PENINGKATAN KINERJA GURU SMA NEGERI SE KABUPATEN LOMBOK BARAT I Gede Suta Beratha; Nyoman Gede Suta Sridana; Edy Herianto
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 2 No. 2 (2017)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (223.485 KB) | DOI: 10.29303/jipp.v2i2.63

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk membuktikan signifikansi pengaruh secara parsial dan simultan dari fungsi supervisi akademik pengawas sekolah dan kepala sekolah terhadap peningkatan kinerja guru SMAN di Kabupaten Lombok Barat. Dalam rangka tepatnya pengukuran variabel dan input pembentukan model, maka dilakukan uji validitas dan reliabilitas instrumen. Pembuktian hipotesis dilakukan dengan tiga tahap pengujian, berupa dua kali uji signifikansi parsial dengan uji t dan sekali uji simultan dengan uji F. Proses uji signifikansi tersebut sebagai bagian secara utuh dari penggunaan analisis regresi linear berganda. Dilengkapi dengan uji asumsi klasik serta pemanfaatan parameter lainnya agar tidak menyesatkan dalam proses uji hipotesis dan pengambilan keputusan berdasarkan model yang terbentuk. Temuan dalam penelitian ini bahwa tiga hipotesis yang dirancang diterima, seluruh pengujiannya berada pada kriteria Ha diterima. Terdapat pengaruh yang signifikan secara parsial dan simultan dari fungsi supervisi akademik pengawas sekolah dan kepala sekolah terhadap peningkatan kinerja guru SMAN di Kabupaten Lombok Barat. Dua fungsi ini dapat dijadikan fokus peningkatan kinerja guru, karena dapat menjelaskan kinerja guru sebesar 62,60 persen. Diharapkan dalam pelaksanaan dua fungsi tersebut, oleh dua pejabat yang berbeda untuk dilakukan koordinasi secara optimal, bukan sebagai fungsi yang terpisah. Penguatan fungsi tersebut secara bersama-sama dalam wujud koordinasi kerja tergolong cukup kuat dalam menjelaskan variasi peningkatan kinerja guru.
Peranan Pemuda dalam Membentuk Civic Culture Melalui Sanggar Tari Rahayu Lombok Tengah Karenina Aulia Hidayat; Edy Herianto; Sawaludin Sawaludin; Muh. Zubair
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 8 No. 1b (2023): April
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jipp.v8i1b.1236

Abstract

Kajian peranan pemuda dalam membentuk civic culture melalui Sanggar Tari Rahayu Lombok Tengah dilakukan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat khususnya generasi muda bahwa pentingnya menjaga civic culture agar tidak berubah dan tergeser oleh zaman. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peranan pemuda dalam membentuk civic culture dan faktor-faktor yang mempengaruhi peranan pemuda dalam membentuk civic culture melalui Sanggar Tari Rahayu Lombok Tengah. Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif yang dipadukan dengan metode deskriptif. Subyek dan informan penelitian ini diidentifikasi dengan menggunakan teknik purposif. Data yang terkumpul dianalisis secara deskriptif melalui reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan, dan triangulasi data.  Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat lima macam peranan pemuda dalam membentuk civic culture dan terdapat dua faktor yang mempengaruhi perananpemuda dalam membentuk civic culture melalui Sanggar Tari Rahayu Lombok Tengah. Kesimpulan penelitian ini yaitu pemuda memiliki beberapa peranan yang mengandung nilai-nilai positif yang dapat membentuk civic culture diantaranya yaitu peranan aktif, peranan pasif, peranan partisipasif, peranan yang diharapkan dan peranan yang disesuaikan. Adapun faktor-faktor yang dapat mempengaruhi peranan pemuda dalam membentuk civic culture melalui Sanggar Tari Rahayu Lombok Tengah dibagi menjadi dua yaitu faktor internal dan faktor eksternal.
Pengaruh Implementasi E-learning Berbasis Quizizz terhadap Hasil Belajar PPKn Susi Astika; Edy Herianto; Sawaludin Sawaludin; Lalu Sumardi
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 8 No. 1 (2023): Februari
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jipp.v8i1.1114

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui: Apakah terdapat akibat dari implementasi e-learning berbasis quizizz terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran PPKn di SMAN 1 Sambelia. Pendekatan yang diaplikasikan adalah kuantitatif yang jenisnya quasi eksperimen dengan desain time series desain. Populasinya adalah seluruh siswa kelas XI di SMAN 1 Sambelia yang terdiri dari 4 kelas dan sampel yang diambil 1 kelas yang telah memenuhi kriteria yang telah ditentukan yaitu kelas XI MIPA (I), dengan teknik purposive sampling. Data diolah menggunakan tes. Teknik tes yang digunakan yaitu pre-test dan post-test. Analisis data menggunakan uji prasarat yaitu uji normalitas (Kolmogorov-Smirnov) dan uji homogenitas (leven’s statistic), dan uji hipotesis yang menggunakan uji-t (one sample t-test). Pelaksanaan pembelajaran dilakukan sebanyak empat (4) kali pertemuan. Terdapat adanya pengaruh implementasi e-learning berbasis quizizz terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran PPKn. Dibuktikan dengan diproleh sig. (2-tailed) ≤ 0.05 = (0.000 ≤ 0.05)
Strategi Guru Penggerak dalam Meningkatkan Mutu Pembelajaran di SMPN 1 Gunung Sari Afnan Nizan; Bagdawansyah Alqadri; Yuliatin Yuliatin; Edy Herianto
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 8 No. 3 (2023): Agustus
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jipp.v8i3.1423

Abstract

Strategi guru penggerak merupakan ikhtiar meningkatkan mutu pembelajarandi SMPN 1 Gunung Sari. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi guru penggerak dalam meningkatkan mutu pembelajaran di SMPN 1 Gunung Sari dan untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat strategi guru penggerak dalam meningkatkan mutu pembelajaran di SMPN 1 Gunung Sari. Penelitian ini menggunkan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian study kasus. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan teknik miles and hubermen yaitu: reduksi data, penyajian data dan menyimpulkan data. Teknik kebasahan data menggunakan tringgulasi waktu, sumber, dan teknik. Berdasarkan hasil data yang didapatkan staretgi guru penggerak dalam meningkatkan mutu pembelajaran di SMPN 1 Gunung Sari yaitu: 1) Perencanaan Pembelajaran berdasarkan dengan: Hasilsosialisasi mandiri kurikulum merdeka, Pemetaan gaya belajar peserta didik, Mengembangkan kompetensi dasar dan tujuan  pembelajaran, Memilih metode pembelajaran yang berdampak dan  berpusat pada peserta didik, Menentukan  media dan sumber belajar; 2) Pelaksanaan Pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran berdierensiasi; 3) Penilaian dan Evaluasi Pembelajaran dengan melakukan penilaian langsung dari proses, produk, dan konten serta refleksi pembelajaran; 4) Peningkatkan kompetensi teman sejawat dengan melakukan pelatihan dan bimbingan teman sejawat; 5). Peningkatkan kompetensi peserta didik dengan mengembangkan kompetensi berfikir kritis, mengembangkan kompetensi peserta didik secara holistik dan menciptakan budaya postif peserta didik. Faktor pendukung internal strategi guru penggerak yaitu: 1). Kompetensi guru penggerak; 2). Kesadaran guru penggerak; 3). Motivasi guru penggerak. Adapun faktor pendukung eksternal strategi guru penggerak dalam meningkatkan mutu pembelajaran yaitu: 1) Dukungan pihak sekolah; 2) Dukungan teman sejawat; 3) teknologi informasi dan komunikasi; 4) Prasarana sekolah; 5) Mitra guru penggerak. Faktor penghambat internal starategi guru penggerak yaitu: 1). Kondisi energy dan management waktu yang kurang baik dari guru penggerak. Adapun faktor eksternal strategi guru penggerak yaitu; 1) Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi; 2) Kurikulum; 3) Kecemburuan sosial. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa strategi guru penggerak dalam meningkatkan mutu pembelajaran di SMPN 1 Gunung Saru melakukan: 1). Perencanaan pembelajaran; 2). Pelaksanan pembelajaran; 3). Penilaian dan evaluasi pembelajaran; 4). Meningkatkan kompetensi teman sejawat; dan 5). Meningkatkan kompetensi peserta didik. Adapun faktor pendukung dan faktor penghambat ada 2 (dua) yaitu: Faktor pendukung dan penghambat internal dan faktor pendukung dan penghambat eksternal.
Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Number Head Together Berbantuan Media Video Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran PPKn Kelas VIII di SMP Negeri 1 Aikmel Fadilla Adellina; Yuliatin Yuliatin; Sawaludin Sawaludin; Edy Herianto
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 8 No. 3 (2023): Agustus
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jipp.v8i3.1474

Abstract

Hasil belajar siswa bergantung pada bagaimana guru dalam kelas ketika menyampaikan materi kepada siswanya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menentukan apakah ada atau tidak pengaruh penggunaan NHT berbantuan media video terhadap hasil belajar siswa mata pelajaran PPKn. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif berdasarkan Nonequivalent Control Group Design. Purposive Sampling dilakukan untuk mengambil sampel menggunakan dua kelas serta pengumpulan data dengan observasi dan tes pilihan ganda. Berdasarkan hasil analisis data, nilai rerata kelas eksperimen pada pretest dan posttest diperoleh 55,6 dan 79,6. Sedangkan di kelas kontrol diperoleh rerata 51,9 dan 69,8. Perhitungan uji t digunakan rumus Paired Sample t-test pada taraf signifikan 5%, pretest dan posttest kelas eksperimen di dapatkan nilai thitung (14,486) > tTabel (2,056) sedangkan kelas kontrol di dapatkan nilai thitung (11,027) > tTabel (2,056), maka dapat disimpulkan bahwa Ha diterima. Artinya, ada pengaruh dalam pemberian perlakuan pada kelas eksperimen.
Implementasi Pendidikan Karakter Pada Mata Pelajaran PPKn di SMAN 1 Sakra Baiq Aandriami; Yuliatin Yuliatin; Bagdawansyah Alqadri; Edy Herianto
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 8 No. 4 (2023): November (In Progress)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jipp.v8i4.1565

Abstract

Artikel ini merupakan hasil penelitian mengenai implementasi pendidikan karakter pada mata pelajaran PPKn di SMAN 1 Sakra. Penelitian ini bertujuan untuk  untuk mengetahui bagaimana implementasi pendidikan karakter pada mata pelajaran PPKn  di SMAN 1 Sakra, termasuk bagaimana Implmentasi pendidikan karakter pada mata pelajaran di SMAN 1 Sakra. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan. Teknik validasi data menggunakan triangulasi sumber, triangulasi waktu, dan triangulasi teknis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan pendidikan karakter PKn di SMAN 1 Sakra meliputi tiga tahapan yaitu: perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi. 1) Merencanakan pendidikan karakter,guru PPKn menggunakan RPP satu lembar. 2) Pelaksanaan pendidikan karakter mata pelajaran PPKn di SMAN 1 Sakra, guru dalam pelaksanaan kegiatan pendahuluan, kegiatan inti dan kegiatan penutup mengintegrasikan nilai-nilai karakter ke dalam praktik atau pembelajaran langsung. 3). evaluasi  pendidikan karakter mata pelajaran PPCn di SMAN 1 Sakra, dalam mengevaluasi kegiatan belajar mengajar guru PPKn menggunkan instrumen penilaian sikap, Instrumen ini digunakan agar mendapatkan informasi secara jelas terkait pencapaian yang diperoleh siswa dalam implementasi pendidikan karakter pada mata pelajaran PPKn untuk digunakan sebagai patokan dalam menentukan tindakan ataupun metode pelajaran selanjutnya.
Pengaruh Pembelajaran Berdiferensiasi Konten Berbantuan Media Teknologi Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas IX Pada Pelajaran PPKn di MTsN 4 Lombok Tengah Sukron Makmun; M. Ismail; Bagdawansyah Alqadri; Edy Herianto
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 8 No. 4 (2023): November (In Progress)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jipp.v8i4.1678

Abstract

Sekolah merupakan salah satu wadah bagi masyarakat dalam menyelenggarakan pendidikan formal yang bertujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan melalui proses pembelajaran guna menghasilkan lulusan yang baik. Hasil belajar merupakan salah satu informasi untuk mengetahui sejauh mana pemahaman siswa mengenai konten pembelajaran yang telah dipelajari. Hasil belajar yang diperoleh siswa bergantung pada bagaimana guru menyampaikan konten pembelajaran pada siswa di dalam kelas. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada atau tidak pengaruh pembelajaran berdiferensiasi konten berbantuan media teknologi terhadap hasil belajar siswa kelas IX pada pelajaran PPKn. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan bentuk Nonequivalent Control Group Design. Sedangkan pengambilan sampel yang digunakan yaitu Purposive Sampling dan pengumpulan data menggunakan teknik observasi dan tes pilihan ganda. Berdasarkan hasil analisis data nilai rata-rata hasil pre-test pada kelas eksperimen diperoleh sebesar 35,36 dan pada kelas kontrol diperoleh sebesar 34,82. Sedangkan data nilai rata-rata hasil post-test pada kelas ekskperimen diperoleh sebesar 78,21 dan kelas kontrol diperoleh sebesar 62,86. Sehingga pada perhitungan uji t-test dengan rumus polled varians menunjukan hasil  = 7,865 dan  = 2,052. Dengan demikian > maka Ha diterima dan Ho ditolak yang artinya ada pengaruh pembelajaran berdiferensiasi konten berbantuan media teknologi terhadap hasil belajar siswa kelas IX pada pelajaran PPKn di MTsN 4 Lombok Tengah.